Bersama Tokoh lintas Agama,Kementrian Agama Kota Jambi Gelar Sosialisasi penguatan Moderasi Beragama -->
Cari Berita

Bersama Tokoh lintas Agama,Kementrian Agama Kota Jambi Gelar Sosialisasi penguatan Moderasi Beragama

tuntas.co.id


JAMBI, TUNTAS.CO.ID - Bertempat di salah satu Hotel Kota Jambi Selasa 23/05/2023 Kantor Kementrian Agama Kota Jambi menggelar sosialisasi Penguatan moderasi beragama ,kegiatan yang mengusung tema "Merawat Keberagaman Dengan Moderasi Beragama " di buka langsung oleh Kepala Kantor Kementrian Agama Kota Jambi H. Abd. Rahman, S,.Ag., M.,Pd.I.


Dalam Kegiatan ini turut di hadiri oleh Pejabat Kementrian Agama kota Jambi seperti Kasubbag TU Kantor Kemenag Kota Jambi dan Keluarga Besar di lingkup Kementrian Agama Kota Jambi.


Peserta kegiatan ini yakni Pengurus FKUB Kota Jambi, MUI, Organisasi Keagamaan seperti NU dan Muhammadiyah, Tokoh lintas agama , Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda,  serta ASN dilingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Jambi.




Kepala Kementrian Agama Kota Jambi yang biasa disapa Rahman ini dalam sambutannya mengungkapkan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan yang di gelar,karna menurutnya penguatan moderasi Beragama merupakan hal penting dalam kehidupan beragama, bahkan dikatakannya Moderasi Beragama merupakan misi dari Kementerian Agama.

" Secara langsung hal paling utama Moderasi beragama masuk dalam misi kementrian Agama " ungkap Rahman.


Kepala Kemenag Kota Jambi ini juga berharap agar Lintas agama bahkan umat beragama di kota Jambi tetap selalu menjaga keharmonisan dan kerukunan.


"Memang masalah akidah kita masing masing ,namun masalah kebersamaan dan muamalah kita bersama-sama dan semoga di kota Jambi tetap mampu menjaga keharmonisan dan kerukunan" ungkap nya.


Dalam Kegiatan yang berlangsung satu hari ini dihadirkan sebagai pembicara diantara nya ,H. Abd. Rahman (Kepala Kantor Kemenag Kota Jambi), Dr. Hj. Sri Ilham Lubis, M.Pd ( Kepala Biro AUPKK UIN STS Jambi), Subur Pramono, M.Si ( Dosen UIN Sultan Maulana Hasanudin Banten), dan H. Pungut Supriadi, M.HI (Katim Penyuluh Agama Islam Kantor Wilayah Kementrian Agama Provinsi Jambi). ( Sul)