Pengurus PMII Merangin 2022-2023 Resmi Dilantik -->
Cari Berita

Pengurus PMII Merangin 2022-2023 Resmi Dilantik

tuntas.co.id

TUNTAS.CO.ID_BANGKO - Kepengurusan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Merangin, Masa Khidmat 2022 - 2023, Senin (13/3/2023) sekira pukul 15.00 Wib resmi dikukuhkan.

Pelantikan pengurus baru PMII Merangin, yang dilansungkan di Pondok Pesantren Darul Mu'ala, Sungai Ulak Bangko ini, berlansung dengan sukses.

Dihadiri lansung Majelis Pembina Nasional (Mabinas) PB PMII, Juwanda, Sekda Merangin Ir. Pajarman dan Sekretaris bidang Pertahanan Pengurus Besar (PB) PMII, Romalia.

Sekda Merangin, Ir. Pajarman dalam sambutannya mengajak dan menghimbau kader PMII Merangin, untuk dapat bersinergi dengan pemerintah dalam membangun daerah.

Pajarman meminta pengurus PMII yang baru saja dilantik tersebut, untuk terus bergerak melakukan kegiatan-kegiatan organisasi seperti pengkaderan dan kegiatan positif lainnya.

"Selamat bagi pengurus PMII Merangin yang baru saja dilantik, semoga kedepannya bisa memajukan PMII lebih baik lagi," ujar Pajarman.

Demikian juga disampaikan Mabinas PB PMII, Juwanda, dia meminta agar pengurus cabang benar-benar serius mengurus PMII Merangin. 

"Jangan sampai pengurus malah jadi urusan. Selamat mengemban amanah dan semoga PMII Merangin makin terdepan," tuturnya.

Sementara itu, Ketua Mabincab PMII Merangin, Marliyos dalam sambutannya juga menyampaikan ucapan selamat dan meminta pengurus untuk dapat membenahi PMII kedepan.

"Hari ini pengurus cabang resmi dilantik dengan SK yang sah. Sekarang pengurus punya tanggunjawab yang besar bagaimana PMII Merangin ini kedepannya," kata Marliyos.

Menanggapi itu, Pahrezi Ketua Umum PMII Merangin mengaku siap menjalankan amanah sebagai Nakhoda PMII Merangin. Dia mengajak semua kader PMII Merangin untuk bahu membahu mengurus PMII.

"Insyallah kami pengurus siap mengurus dengan baik, mari sahabat semuanya kita bersama-sama membesarkan, dan mengurus PMII Merangin ini," tegas Pahrezi disambut tepuk tangan.

Turut hadir tamu penting dalam menyaksikan proses sakral pengukuhan PC. PMII Merangin tersebut, diantaranya sesepuh PMII Sarko, Saman Kamaludin, Senior PMII Gusdi Warman, Ketua GP Ansor Merangin, Muhlisin.

Ketua Bawaslu Merangin, Alber Trisman. Para mantan Ketua Cabang PMII Merangin, Ketua Cabang PMII Bungo dan Tebo, senior serta anggota dan kader PMII Merangin.