Satlantas Polres Muarojambi, Gelar Pos Tangguh Siginjai di Desa Mendalo Darat -->
Cari Berita

Satlantas Polres Muarojambi, Gelar Pos Tangguh Siginjai di Desa Mendalo Darat

tuntas.co.id



MUAROJAMBI - Jumat (12/2/21) pagi. Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Muarojambi menggelar Pos Lantas Tangguh Siginjai dalam rangka mencegah Covid 19 bertempat di Gerbang Perumahan Citra Raya City Desa Mendalo Darat Kecamatan Jaluko Kabupaten Muarojambi.


Dengan motto GERAKAN MUARO JAMBI PEDULI MASKER pembagian masker, air mineral kepada masyarakat, pengendara roda dua dan roda empat.


Kegiatan dipimpin langsung Kapolres Muarojambi AKBP  Ardiyanto, didampingi Kasatlantas AKP M Firdaus, KBO Satlantas, beserta jajaran anggota Satlantas Polres Muarojambi


Kasatlantas Polres Muarojambi AKP M Firdaus mengatakan pelaksanaan ini bertujuan memberikan himbauan kepengedara, roda 2 dan 4 mengenai Prokes dan menerapkan pola 3 M.


" Digelarnya kegiatan Pos Tangguh Siginjai ini untuk menghimbau kepada masyarakat serta pengendara untuk selalu terapkan pola 3 M. Memakai Masker, Mencuci Tangan, dan Menjaga Jarak," sebut Kasatlantas Polres Muarojambi AKP M Firdaus


Firdaus juga menyebut pelaksanaan ini juga Memberikan himbauan tata cara tertib berlalu lintas kepada pengendara 


" Alhamdulillah pengendara dapat mengerti dan memahami pentingnya penggunaan Masker dan menerapkan pola hidup sehat di saat Pandemi ini, serta memahami tata cara tertib berlalu lintas di jalan raya." Terang Firdaus  (ENDANG)