New Normal Mulai Dibahas Warganet di Medsos, Begini Responnya -->
Cari Berita

New Normal Mulai Dibahas Warganet di Medsos, Begini Responnya

tuntas.co.id



TUNTAS.CO.ID - Jagad media sosial sempat diramaikan tengang isu me normal, di mana masyarakat kembali beraktivitas namun dengan memperhatikan protokol Covid-19.

#BersiapMenujuNewNormal bahkan menjadi trending topic di Twitter, Senin (25/5/2020). 

"Bila masyarakat patuh badai Corona pasti berlalu. #BersiapMenujuNewNormal," tulis , Aldi  seorang warganet, di akun Twitternya.

Covid 19 akan membawa Indonesia ke era new normal, upaya ini dianggap perlu dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi yang tangguh di masa yang akan datang, sekaligus memberikan tantangan baru baik disektor kesehatan maupun ekonomi. 
 
"Jangan lengah, jangan kasi kendor, jangan anggap sepele. Dukung dan patuhi anjuran pemerintah, bersatu untuk mengahiri pademi. Indonesia pasti bisa. #BersiapMenujuNewNormal," tulis warga net lainnya, Willona.

Dalam situasi pandemi Covid-19 roda perekonomian harus tetap berjalan dengan mengedepankan langkah-langkah pencegahan. 

Kementerian Kesehatan RI telah menerbitkan Keputusan Menteri Kesehatan nomor HK.01.07/MENKES/328/2020 tentang Panduan Pencegahan dan Pengendalian Covid-19 di tempat kerja perkantoran dan industri dalam mendukung keberlangsungan usaha pada situasi pandemi. (ari)