Musyawarah Desa (MusDes) Desa Lesung Batu Muda Banjir Usulan Warga -->
Cari Berita

Musyawarah Desa (MusDes) Desa Lesung Batu Muda Banjir Usulan Warga

tuntas.co.id

Musyawarah Desa (MusDes) Desa Lesung Batu Muda Banjir Usulan Warga
Ist


TUNTAS.CO.ID_MURATARA - Musyawarah Desa (MusDes), merupakan rancangan untuk melaksanakan kegiatan pemerintah suatu desa yang mempunyai tujuan dan keinginan tertentu dengan landasan keuangan dan pendanaan Desa, 


Selasa, (15/11/ 2022). Desa Lesung batu Muda adakan musyawarah desa ( MusDes) yang dibanjiri beberapa usulan dan permintaan warga yang bertujuan untuk kemajuan desa. 


Salah satunya pembangunan balai, Siring dan tidak tanggung tanggung ada yang mengusulkan pembuatan wisata desa yang bertujuan sebagai icon desa lesung batu muda.


Camat Rawas ulu, Zulian Putra, menyampaikan, laksanakan kepemerintahan sesuai dengan anjuran dan penggunaan dana yang ada.


"Apapun itu kegiatanya tetap mengacuh pada aturan yang telah ditetapkan pemerintah, meskipun sedikit agak menyimpang dari aturan yang ada, inilah gunanya musyawarah desa ( MusDes), gunanya menampung aspirasi dari warga yang bersifat dan bertujuan positif kita tuangkan dalam musyawarah desa pada hari ini," tuturnya.


"Saya juga berpesan kepada kepala desa dan perangkt usulkan pagar kantor desa dan madrasah desa," ujar Camat.


Kepala Desa, Hengki Zanzibar, ST. Mengatakan dalam sambutanya, dimasa kepemerintahannya ini, sama-sama membangun apa yang diinginkan bersama.


"Melalui MusDes ini, kita laksanakan satu persatu, itu tidak bisa sekaligus, kalu sekaligus kita bangun mungkin kita tidak bisa melakukan pembangunan yang lainya," kata Hengki.


"Dan juga keterbatasan anggaran yang kita dapati ini, pendapatan dana itu juga kita dapatkan secara bertahap, berarti kita juga membangun dengan bertahap, sesuai dengan visi dan misi saya dan keinginan kita bersama," sambungnya.


Turut hadir dalam acara tersebut, Camat Rawas ulu, BPD Desa Lesung Batu Muda beserta anggota, pendamping desa kecamatan, perangkat desa dan perwakilan desa perdusun. (JP)