Wabup Muratara Minta Perketat Masyarakat Masuk dan Keluar Muratara -->
Cari Berita

Wabup Muratara Minta Perketat Masyarakat Masuk dan Keluar Muratara

tuntas.co.id



MURATARA, TUNTAS.CO.ID - Dengan adanya dua warga positif covid 19 atau corona di Kota Lubuklinggau, Wakil Bupati Musi Rawas Utara Meminta agar di perketat laju masuk dan keluar warga Muratara mengingat bahwa Musi Rawas Utara adalah daerah yang bertangga dengan Lubuklinggau.

"Saya meminta pada team gugus  tugas, camat dan kepala desa untuk memperketat pengawasan warga yang keluar dan masuk daerah, guna mengantisipasi agar tidak ada warga muratara yang terjangkit covid19." ujarnya saat di wawancara melalui telpon seluler, Kamis(16/04/2020)

Devi panggilan akrabnya juga meminta kepada Camat dan kepala Desa untuk tegas terhadap masyarakatnya.

"Mohon camat khususnya Kepala Desa di Muratara tegas kepada masyarakatnya, jika yang baru pulang untuk mengisolasi mandiri di rumah selama 14 hari, jangan berkeliaran, dan yang ingin keluar daerah untuk di hentikan jika tidak berkepentingan mendesak apalagi daerah tujuan adalah daerah berstatus zona merah, ini semua kita lakukan untuk melindungi Masyarakat agar tidak tertular" tambahnya.

Terakhir Suami dari anggota DPRD Sumsel ini juga menghimbau masyarakatnya untuk jangan panik dan tetap waspada.

"Saya menghimbau untuk masyarakat jangan panik, jaga kesehatan, ikuti aturan pemerintah, semoga muratara terhindar daei pandemi covid 19," tutupnya penuh harap. (hd)