Pengunduran Jadwal Pilrek UIN Jambi Berpolemik, 20 Anggota Senat Menolak dan Mahasiswa akan Demo -->
Cari Berita

Pengunduran Jadwal Pilrek UIN Jambi Berpolemik, 20 Anggota Senat Menolak dan Mahasiswa akan Demo

tuntas.co.id


Tandatangan anggota senat UIN Jambi menolak pengunduran jadwal Pilrek | ist

JAMBI, TUNTAS.CO.ID - Wacana pengunduran jadwal tahapan pemilihan calon Rektor UIN STS Jambi kini menuai polemik, sebagian besar anggota senat menolak pengunduran jadwal tersebut.

Diketahui Ketua Senat Prof Adrianus mengundurkan jadwal tahapan pemilihan rektor UIN STS Jambi, dari yang sebelumnya dijadwal nama bakal calon rektor akan dibawa ke Jakarta pada 3 Oktober 2019, namun diundur menjadi 10 Oktober 2019.

Sejauh ini sudah ada 20 anggota senat yang menandatangani surat menolak pengunduran tahapan pemilihan rektor UIN tersebut.

Bahkan masalah ini sudah menjadi polemik di lingkungan UIN STS Jambi. Mahasiswa dijadwal akan melakukan unjukrasa atas pengunduran jadwal tahapan Pilrek tersebut.

Aktivis UIN STS Jambi, Arfi menyebut mereka akan melakukan unjukrasa pada Selasa (1/10/2019). Mereka menuntut agar tahapan pemilihan rektor tidak diundur.

"Ada apa ini kok diundur-undur. Jangan sampai ada kepentingan politik pribadi dalam pemilihan rektor ini," kata Arfi.

Sementara Ketua Senat UIN STS Jambi, Prof Dr Adrianus Chatib menyebut pengunduran ini tidak menyalahi aturan yang berlaku.

"Kita jalankan ini sesuai aturan, tidak ada aturan yang dilanggar," katanya. (*)