Panwaslu Muratara Minta KPUD segera Lakukan Pencermatan Ulang DPSHP Rupit -->
Cari Berita

Panwaslu Muratara Minta KPUD segera Lakukan Pencermatan Ulang DPSHP Rupit

tuntas.co.id

TUNTAS.CO.ID, Muratara - Panitia Pengawas Pemilihan Umum(PANWASLU) Kabupaten Musi Rawas Utara Jumat.(27/07/2018) Merekomendasi kepada Komisi Pemilihan Umum Daerah(KPUD) Muratara untuk melakukan pencermatan ulang DPSHP Kecamatan Rupit. melalui Surat Rekomendasi dengan No 001/bawaslu.prov.sumsel.ss.07/HM.02.00/VII/2018.

Komisioner Panwaslu Muratara M.Ali Asek menyampaikan bahwa dengan surat tersebut semoga KPUD bisa bekerja sama demi keberlangsungan demokrasi.

"Melalui rekomendasi itu, semoga rekan-rekan KPUD bisa bekerja sama demi berjalannya demokrasi kita" Ujarnya saat di hubungi via telpon

Asek pangiilan akrabnya juga menyampaikan bahwa Panwaslu mengutamakan pencegahan sebelum penindakan.

"Kita utamakan dulu pencegahan sebelum penindakan, dengan rekomendasi tersebut, kami telah melakukan pencegahan akan terjadinya selisih faham yang ujungnya menghambat proses kepemiluan," tutupnya. (**)