Dapat Ilmu Soal Bahaya Kanker dan Fasilitasi Peluang Jadi CPNSD, Ini Aksi GOW Tanjabbar -->
Cari Berita

Dapat Ilmu Soal Bahaya Kanker dan Fasilitasi Peluang Jadi CPNSD, Ini Aksi GOW Tanjabbar

tuntas.co.id



Sosialisasi GOW/Anto 
TUNTAS.CO.ID, Tanjabbar  - Dalam rangka menciptakan kehidupan sehat dan berkualitas Gabungan Organisasi Wanita menggelar acara Penyuluhan Bahaya kanker diantaranya Kanker Serviks/ Mulut Rahim, Kamis (11/1/18)

Hadir dalam acara Pembina GOW Ny. Hj. Cici Halimah SE, Ibu Pengadilan Agama, Pengadilan Negeri, Gabungan Organisasi Wanita (GOW).

Adapun masalah yang dibahas tentang makanan sehat, gejala kanker Serviks, dan gejala Kanker Payudara.

Pemberi materi pada acara ini adalah Ibu Pengadilan Negeri Darma Yukti Karini dari forum peduli kanker Indonesia.

Acara juga dirangkai dengan Sosialisasi dari Kepala BKSDM Encep Jakarsih tentang Sosialisasi tata cara masuk mendaftar sekolah Tinggi Transportasi Darat ( STTD) Bekasi, Bidang Perhubungan.

"Kami hanya membantu tugas dari dinas pendidikan untuk mensosialisasikan Sekolah STTD, di sini sasaran kami ibu Ibu karena ibu ibulah penyampai ke anaknya guna melanjutkan ke sekolah tersebut," ujar Encep.

Encep Jakarsih menjelaskan pola pendampingan yang akan dilakukan Pemerintah Tanjab Barat dalam Tes Ujian Masuk Sekolah Tinggi Transportasi Darat.

Lebih lanjut lagi Encep mengatakan  akan sosialisasi ke sekolah sekolah yang ada di Tanjab Barat.

Taruna yang lulus nantinya akan menjadi CPNSD yang bila telah selesai akan di tarik di Kabupaten Tanjab Barat bekerja di Dinas  Perhubungan.

"Bagi ibu Ibu yang anaknya berminat masuk, silahkan datang ke Kantor BKPSDM agar diukur tinggi badannya," kata dia. (**)

Reporter: Anto